Polres Bintan Gelar Apel  Pasukan TNI – POLRI dan Elemen Masyarakat Dalam Rangka...

Polres Bintan Gelar Apel  Pasukan TNI – POLRI dan Elemen Masyarakat Dalam Rangka Pengamanan Pelantikan Presiden & Wakil Presiden RI

415 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Bintan Kepri, Apel Gelar Pasukan Kesiapan TNI-POLRI dan Elemen Masyarakat dalam rangka Pengamanan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, yang dilaksanakan  di Mako Polres Bintan, sabtu (19/10/19).

Selaku Inspektur upacara Kapolres Bintan  AKBP Boy Herlambang SIK.,M.Si, didampingin oleh Kafasrkan Kolonel Laut Muliatna, Kasdim  0315 Letnan Kolonel Inf Horas Sitinjak, serta Dansatrad 213 Mayor Heri EN.

Hadir dalam tamu undangan  pelaksanaan apel gelar pasukan persiapan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI Priode 2019 – 2024 dihadiri Bupati Bintan yang diwakili Kakan Kesbangpol Bintan, Wakapolres Bintan Kompol Dandung Putut Wibowo SIK , MH, Kadishub Bintan, Kasatpol PP Bintan, Pimpinan PT. BRC Lagoi, serta seluruh pejabat utama Polres Bintan.

Sedangkan untuk peserta apel Gelar Pasukan di ikuti oleh,” Perwira Polres Bintan 1 pleton, TNI AD 1 pleton, TNI AL 1 pleton, TN AU 1 pleton,  Batalyon B Pelopor 1 Pleton, Dalmas 2 pleton, Sat Samapta / Polair 1pleton, Sat Lantas 1 pleton, Gabungan Staf  1 pleton, Sat Intelkam/ Reskrim/ Narkoba  1 pleton, Satpol PP 1 pleton, Dishub 1 pleton, Security Lagoi / BIIE Lobam  2 pleton, jumlah keseluruhan personil  gelar apel pasukan sebanyak 350 personil.

Untuk kendaraan yang dilibatkan dalam apel gelar pasukan melibatkan,  R2 Lantas  2 Unit,  R2 Dishub Bintan 1 Unit, R2 Sat Lantas 5 Unit, R2 TNI AD 2 Unit,  R2 Bhabinkamtibmas 6 Unit,  R4 Sat Lantas  4 Unit, R4 Sat Samapta 4 Unit, R4 satpol PP 1 Unit,  R4 Dishub 1 Unit,  Mobil Bus Sat Brimobda  1 Unit, Mobil AWC  2 Unit.

Dalam amanatnya Kapolres Bintan  AKBP Boy Herlambang SIK, M.Si,  membacakan surat amanat Kepala Kepolisian Daerah Kepulauan Riau dengan perhatian untuk menjadi pedoman sebagai berikut :

Menyikapi Situasi yang berkembang berbagai dinamika yang terjadi menjelang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI, mulai dari Aksi Unjuk Rasa, adanya penangkapan jaringan teroris oleh Densus 88 di berbagai daerah dan adanya Konflik antar suku, Kita memiliki tanggung jawab untuk menjaga keamanan, sehingga wilayah di Polda Kepri dalam keadaan aman dan Kondusif.

Kita Patut bersyukur kepada Tuhan yang Maha Esa, kita di wilayah Kepulauan Riau di berikan Suasana yang cukup aman sejuk dan kondusif dan ini adalah berkat kerja keras kita semua TNI-POLRI, Masyarakat, Tokoh Agama, serta semua Elemen Masyarakat. (OBET)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY