Kisah Baina, Anak Yatim Piatu Yang Tegar Dalam Menghadapi Hidup

Kisah Baina, Anak Yatim Piatu Yang Tegar Dalam Menghadapi Hidup

438 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Subulussalam. Baina seorang anak yatim piatu, nama panggilan yang akrab dikenal oleh warga desa nya yang tinggal bersama dengan abang nya Sapudin, warga Desa Belukur Makmur, Kecamatan Rundeng, Kota Subulussalam,

Kini dia hidup dengan serba kekurangan dan cukup memprihatinkan, rumah yang dia tempati pun dengan kondisi rumah panggung, tidak ada ruang kamar sama sekali hanya satu ruangan kecil saja untuk di pergunakan sebagai tempat  tidur, masak dll. Ditambah lagi dengan atap rumah yang sering bocor jika turun hujan, Sabtu(19/12/2020).

Hasil yang mereka dapatkan pun untuk kebutuhan hidup sehari-hari nya dicari dari hasil mengambil pinang, mengutip brondolan sawit untuk dikumpulkan lalu dijual. “Dengan hasil pekerjaan serabutan itulah kami menggantungkan harapan untuk  menyambung hidup,” kata Baina.

Selain itu, baina juga harus menjadi tulang punggung keluarga, Sapudin abang dari Baina sendiri tidak bisa ikut membantu nya bekerja sehari-hari. Sapudin punya cacat mental penyandang  disabilitas turut menjadi teman nya setelah kedua orang tua nya sudah tiada lagi.

Baina juga merasa sedih saat dimana dia masih berusia satu tahun sudah di tinggalkan seorang ibu, Baru september kira-kira dua bulan yang lalu sang bunda meninggal, padahal dia masih butuh kasih sayang dan butuh belaian dan dekapan seorang ibu.

Dengan hanya hidup berdua bersama sang kakak, Baina mengharapkan uluran dan bantuan pemerintah setempat. (Syahbudin padang)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY