Wabup Aceh Singkil Buka Bazaar Tangguh Untuk Pemulihan Ekonomi Dimasa Pandemi

Wabup Aceh Singkil Buka Bazaar Tangguh Untuk Pemulihan Ekonomi Dimasa Pandemi

381 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Aceh Singkil. Wakil Bupati Aceh Singkil H.Sazali.SSos., resmi membuka Bazaar tangguh untuk pemulihan ekonomi dimasa pandemi Covid 19 Sabtu (10/04/2021)

Hal ini dilakukan untuk meningkatkan ekonomi masyarakat serta momen menyambut bulan suci ramadhan dan HUT Aceh Singkil yang bertepatan di bulan ramadhan.

Acara Bazaar tangguh dibuka oleh Wakil Bupati Aceh Singkil H Sazali SSos dan dihadiri unsur Forkopimda serta para SKPK.

Dalam pidatonya Sazali mengatakan bahwa selama wabah pandemi Covid 19 mewabah sejak 2019 yang lalu ekonomi negara kian terpuruk dan berdampak ke daerah daerah.

“Hari ini kita dari pemerintah daerah ingin memberikan satu program untuk pemulihan ekonomi yang terpuruk akibat pandemi Covid 19, yakni Bazaar tangguh yang dimana diharapkan bisa memulihkan ekonomi masyarakat,” ucap Sazali.

Disini nantinya akan banyak pedagang mulai dari pedagang kuliner hingga pakaian yang dimana bisa dimanfaatkan masyarakat untuk berbelanja memenuhi kebutuhan menyambut bulan suci ramadhan.

Kita juga memberikan apresiasi terhadap Polres Aceh Singkil yang dimana sebagai inisiator acara Bazaar tangguh ini, “ujarnya.

Selain itu ucap Sazali, tetap menghimbau agar para pedagang dan pembeli di Bazaar tangguh ini tetap menerapkan protokol kesehatan, agar terhindar dari dampak wabah pandemi.

“Kami juga menghimbau kepada para pedagang dan pembeli harus tetap menerapkan protokol kesehatan, jangan sampai ada lagi tersiar kabar pasien terpapar Covid 19,” tutupnya. (Salomo)

 

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY