Suara Indonesia News – Gresik. Peringati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 77 tahun ini semakin meriah. Hal ini di buktikan dengan antusias masyarakat se Kecamatan Kedamean yang berbondong-bondong menyaksikan Gerak Jalan yang digelar oleh Forkopimcam Kedamaean, Sabtu (20/08/2022) sore sekitar pukul 13.00 Wib.
Peserta gerak jalan mulai dari tingkat SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA dan PGRI Se Kecamatan dan juga peserta dari umum yang tiap tiap Desa, diikuti oleh 177 peserta. Rute start dari depan SDN Mojowuku, Jalan Raya Mojowuku, Jalan Raya Sidoraharjo, Jalan Raya Slempit, Jalan Raya Belahanrejo, dan finish depan Balai Desa Belahanrejo. Peserta gerak jalan tersebut dilepas oleh Camat Kedamean DRS. Sukardi MM.
Ribuan warga masyarakat Kedamean turun menyaksikan, terutama saat peserta gerak jalan indah melakukan Variasi barisan jadi perhatian warga.
Dalam Arahan Camat Kedamean DRS. Sukardi MM. pada saat melepas peserta lomba gerak jalan, “Agar peserta dapat mengikuti lomba dengan baik, mengikuti rute yang ditetapkan oleh panitia, dan tiba di garis finis dengan lancar,” terang Sukardi.
Sukardi lanjut menjelaskan, kegiatan gerak jalan pada hari ini. “Kita masih bisa memeriahkan HUT RI ke 77 setelah 2 tahun pandemi Covid-19 diseluruh dunia termasuk Kabupaten Gresik, walaupun kegiatan ini masih Covid-19 belum berakhir tidak menyurutkan semangat dan antusias bagi peserta,” kata Camat Kedamean kepada awak media.
Sukardi berharap kegiatan ini dapat menjadi momentum strategis, “Dalam rangka menanamkan rasa Nasionalisme dan pembangunan wawasan kebangsaan kepada anak-anak, sekaligus untuk mengenang kembali jasa para pahlawan yang telah berjuang merebut kemerdekaan, yang nantinya dapat menjadi insiprasi bagi anak-anak dalam mengisi pembangunan di Kecamatan Kedamean,” tandasnya.
Sementara itu Kapolres Gresik AKBP Mochamad Nur Azis melalui Kapolsek Kedamean AKP Dante Anan Irawanto SH.M.Hum menyampaikan, “Bahwa kegiatan ini merupakan suatu hal yang patut di syukuri karena kita bisa tampil kembali dan berkompetisi dengan teman-teman kita mulai dari tingkat SD, SMP/MTs, SMA/MA, dan tingkat Umum se Kecamatan Kedamean dalam rangka perayaan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia RI ke 77,” ucap AKP Dante kepada awak media. (Hari R)