Sambut Ramadhan 1445 H Pengurus Masjid Muslimin Ajak Jamaah Tarawih di Bangunan...

Sambut Ramadhan 1445 H Pengurus Masjid Muslimin Ajak Jamaah Tarawih di Bangunan Baru

1,051 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Duri. Pengurus beserta jamaah masjid Muslimin yang berada di jalan Nusantara I Kelurahan Babussalam, kecamatan Mandau, kabupaten Bengkalis siap menjalankan ibadah di Masjid yang baru dibangun.

“Insya Allah di bulan Ramadhan 1445 H/ 2024 M, kita sudah bisa berjamaah melaksanakan sholat tarawih di Masjid yang baru di bangun,” kata Zen Amli ketua pengurus Masjid Muslimin. Jum’at (8/03/2024)

Saat ini, kondisi bagian dalam Masjid Muslimin sudah siap dan sudah tidak ada kendala untuk melaksanakan sholat tarawih berjamaah maupun sholat 5 waktu. Sementara untuk bagian luar sambil berjalan kita akan terus membenahinya. sambung Zen Amli.

Ia menjelaskan, bangunan masjid yang lama dalam waktu dekat akan dirobohkan, jika tidak ada kendala Senin (11/03/2024 – red) alat berat Excavator sudah sampai di sini. jelasnya.

Seperti di ketahui bangunan Masjid Muslimin yang berada di jalan Nusantara I Kelurahan Babussalam sudah dibangun kisaran tahun sembilan puluhan.

Masjid yang sudah lama berdiri terpaksa harus di robohkan kembali karena bangunan Masjid selalu terkena banjir setiap hujan tiba. Selain itu, bangunan tersebut juga berada di atas tali Air (Parit).

Kondisi ini lah, kata Zen Amli, alasan kita membuat bangunan yang baru, dan tentu ini sudah dapat persetujuan dari Masyarakat dan jamaah.

Sebagai pengurus Ia berharap, kedepan parit yang ada di bawah bangunan lama akan diperlebar dan ditutup bagian atasnya serta diratakan sehingga dapat digunakan untuk tempat parkir, selain itu di buat bak kontrol, dengan demikian dapat mengatasi banjir. tutupnya. (Mus)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY