Sosok Srikandi Lalonggasumeeto Sitti Nurianti, Anggota DPRD Konawe Tiga Periode

Sosok Srikandi Lalonggasumeeto Sitti Nurianti, Anggota DPRD Konawe Tiga Periode

1,021 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Konawe. Kembali terpilih sebagai menjadi Anggota DPRD Konawe masa bakti 2024 – 2029, Sitti Nurianti, Srikandi asal Lalonggasumeeto, legislator PAN di DPRD Konawe, mampu terpilih hingga tiga kali dalam Pemilu legeslatif merupakan hal yang lebih luar biasa.

Perjalanan karier Sitti Nurianti diawali sebagai anggota DPRD Konawe pada Pemilu tahun 2014 silam. Dirinya berhasil lolos dalam Pemilihan Umum Calon Anggota Legislatif (Pilcaleg) dengan mengoleksi 1031 suara sah di Dapil III Konawe, yang meliputi Kecamatan Lalonggasumeeto, Sampara, Soropia, Bondoala, Kapoiala, Morosi dan Anggalomoare. Di Dapil tersebut, Sitti Nurianti lolos bersama rekan separtainya dari PAN, (Alm) Gusli Topan Sabara (GTS)

Dilanjutkan pada Pilcaleg 2019, Sitti Nurianti berhasil lolos untuk kedua kalinya dengan meraih 3.107 suara di Dapil yang sama. Ia kembali lolos dengan rekan separtainya, Nuryadin Tombili.

Perjuangan panjang Srikandi Lalonggasumeeto tersebut dalam melakukan pengabdiannya ke masyarakat Konawe kembali terbayarkan pada Pilcaleg 2024. Ia kembali lolos dengan mengoleksi suara sah sebanyak 1.764 di Dapil yang sama. Lagi, lagi ia lolos dengan rekan separtainya, Nuryadin Tombili.

Berdasarkan catatan tiga kali Pilcaleg (2014, 2019, 2024), terlihat bahwa Sitti Nuryanti berhasil menunjukan kualitasnya dengan tiga kali terpilih atau hatrick. Ini menunjukan kalau ibu tiga anak tersebut masih sangat digandrugi masyarakat di Dapil-nya.

Di periode ketiganya ini, Sitti Nurianti ingin berbuat lebih banyak lagi untuk masyarakat di Dapilnya. Menurutnya, masih banyak permasalahan perlu dibenahi dan diselesaikan. Sebagai perwakilan perempuan di kursi dewan, Sitti Nurianti juga bakal memperjuangkan hak-hak perempuan lewat lajur legislasi.

“Saya juga mengucapkan terimakasih tak terhingga untuk keluarga besar, tim dan relawan, tokoh dan lapisan masyarakat tujuh kecamatan di Dapil III Konawe, yang telah mempercayakan saya sebagai perwakilannya di DPRD Konawe selama tiga periode. Semoga lima tahun jabatan ke depannya, saya bisa lebih memaksimalkan lagi kerja-kerja dewan di masyarakat,” tutup Sitti Nurianti. (Rls)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY