Suara Indonesia News|Indramayu. Dalam upaya melakukan deteksi dini terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban (Kamtib), Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Indramayu melakukan kontrol keliling area Lapas, Jumat (14/03/25).
Kegiatan ini dipimpin oleh Topa Maulana, selaku Kepala Seksi Administrasi Keamanan dan Tata Tertib (Kasi Adm Kamtib), dan diikuti oleh jajaran keamanan dari Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (KPLP), serta regu pengamanan.
Topa mengatakan, dalam kontrol keliling ini dilakukan beberapa pengecekkan diantaranya memeriksa sarana dan prasarana keamanan di area blok hunian Lapas dan titik-titik rawan guna memastikan dalam keadaan aman.
“Dalam kesempatan ini kami melakukan pengecekan kondisi dan keadaan bangunan, area lingkungan blok hunian warga binaan, klinik Lapas hingga sel tutupan sunyi. Kami pastikan seluruhnya dalam keadaan prima sehingga dapat mencegah potensi gangguan kamtib,” katanya.
Topa juga memerintahkan agar selalu melaksanakan kontrol secara rutin dan langsung membuat laporan apabila menemukan segala sesuatu yang dapat menimbulkan terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban, agar segera ditindaklanjuti secepatnya. (Toro)