Sirojudin, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Indramayu: Tahapan Penjaringan Ketua PAC Dilakukan...

Sirojudin, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Indramayu: Tahapan Penjaringan Ketua PAC Dilakukan Terorganisir

100 views
0
SHARE

INDRAMAYU, SUARA INDONESIA NEWS |  PDI Perjuangan Kabupaten Indramayu lakukan test  kedua yaitu wawancara sebelumnya telah melakukan test tertulis.

Sebanyak 194 kader dari berbagai kecamatan mengikuti tahapan fit and proper test calon Ketua Pengurus Anak Cabang (PAC), sebagai bagian dari proses penyaringan kepemimpinan di tingkat akar rumput.

Ketua DPC PDIP Kabupaten Indramayu, Sirojudin, menegaskan bahwa proses ini bukan sekadar formalitas, melainkan mekanisme kaderisasi yang dijalankan secara berjenjang dan sistematis, mulai dari tingkat ranting hingga pleno PAC.

“Pada test wawancara dari 31 kecamatan dibagi menjadi 5 kelas untuk melakukan zoom langsung dengan DPD PDI Perjuangan, undangan dari DPD variatif ada yang 2,3,4 dan 5 namun rata-rata ada yang 4 dan 5, 2 juga ada dari Kecamatan Lelea,” ucap Ketua DPC PDI Perjuangan Sirojudin, saat sesi wawancara pada Rabu, (21/01/26)

Dalam rangka Musyawarah Anak Cabang (Musancab), guna mengikuti undangan DPD PDI Perjuangan tahap selanjutnya akan melakukan sinkronisasi dijadwalkan besok, 21/1/26.

“Besok kami diundang oleh DPD dalam rangka sinkronisasi untuk tahapan selanjutnya yaitu Musancab PDC PDI Perjuangan se Jawa Barat seperti apa tekhnisnya ya nanti,” ungkap Sirojudin.

Ketua DPC PDI Perjuangan Sirojudin, mengungkapan dalam melakukan test penjaringan Ketua PAC  materi yang dilaksanakan seputar kepartaian.

Yaitu, pertama seputar wawasan kebangsaan yang menjadi pertanyaan, yang kedua terkait kepartaian yaitu PDI Perjuangan dan ketiga terkait dengan motivasi.

“Kriterianya siapa yang menjadi ketua PAC, sekretaris, serta bendahara nanti dari DPD yang akan menentukan, tentunya dari test tertulis dan wawancara itu yang menjadi pertimbangan,” jelas Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Indramayu. (Toro)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY