Suara Indonesia News – Surabaya. Maraknya pedagang kaki lima di sepanjang jalan yang berada di Kecamatan Pabean Cantian, Surabaya, membuat tiga pilar Kecamatan setempat kembali geram.
Diketahui, para PKL liar tersebut sebelumnya pernah ditertibkan karena diketahui telah menggunakan trotoar sebagai lapak dagangannya. “Iya betul (pernah ditertibkan). Terutama di Jalan Sampit. Tapi sekarang sudah mulai mangkal lagi,” kata Babinsa Perak Timur, Serda David. Selasa, 27 April 2021 siang.
Dijelaskannya, penertiban PKL liar itu dilakukan sebagai upaya mencegah terjadinya kemacetan yang sering terjadi di lokasi itu, sekaligus mengembalikan fungsi trotoar. “Trotoar itu kan untuk pejalan kaki yang melintas, bukan untuk berjualan,” bebernya.
Selain di Jalan Sampit, penertiban serupa juga dilakukan di wilayah Krembangan Utara. (Dandim 0830/Surabaya Utara, Kolonel Inf Sriyono)