Forkopimas Siap Lawan Koruptor di Kabupaten Cirebon, Akan Gelar Aksi Demo Besar...

Forkopimas Siap Lawan Koruptor di Kabupaten Cirebon, Akan Gelar Aksi Demo Besar di Kantor Bupati Cirebon

555 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Kabupaten Cirebon. Forum Komunikasi Pimpinan Organisasi Masyarakat dan Lembaga Swadaya Masyarakat atau biasa disebut Forkopimas bersama DPD KNPI Kabupaten Cirebon mendadak gelar rapat kordinasi di GOR Ranggajati Sumber Cirebon, rapat tersebut bertujuan untuk persiapan aksi besar dalam tema Kabupaten Cirebon “BERSIH DARI KORUPTOR”. Senin (27/11/2023).

Menurut Abdul Hamid Seketaris dewan pimpinan pusat lsm Ampar mengatakan bahwa acara ngumpul – ngumpul kali ini bertujuan untuk mematangkan persiapan rencana aksi demo besar bersama bertempat di Kantor Bupati Cirebon nanti, tujuan aksi adalah agar Bupati Cirebon Imron Rosyadi melek dan segera bebersih dari para Koruptor yang sudah banyak orang tahu bahwa koruptor itu adalah sampah masyarakat.

“Seperti yang kita ketahui bahwa banyak sekali praktek korupsi di lingkungan pemerintahan Kabupaten Cirebon yang sangat meresahkan dan sangat merugikan masyarakat Kabupaten Cirebon, contoh salah satunya adalah banyaknya sampah berserakan di mana tanpa ada penanganan yang cepat dari dinas terkait dan juga masih banyak jalan yang rusak dan berlubang yang pasti anggarannya cukup besar dari tahun ke tahun di gelontorkan untuk penanggulangan permasalahan tersebut namun sampai detik ini masih banyak jalan jalan yang rusak tidak segera di perbaiki”. Ungkap Hamid.

“Maka dari itu kami berkumpul di sini untuk mematangkan kembali aksi melawan para koruptor yang ada di Kabupaten Cirebon serta bersih – bersih dari praktek korupsi di Kabupaten Cirebon agar Kabupaten Cirebon asli “Katon” (Kelihatan) bersih dari segala praktek Korupsi sehingga pembangunan Cirebon nyata manfaatnya sesuai dengan yang di harapkan oleh masyarakat Kabupaten Cirebon”. Tutup Hamid.

Di tempat yang sama Ketua DPD KNPI Kabupaten Cirebon Moh Aan Andwarudin mengatakan dalam sesi wawancara dengan tim jurnalis yang meliput mengatakan bahwa dirinya selaku Ketua DPD KNPI Kabupaten Cirebon wajib menampung keluhan dari para Ketua organisasi masyarakat yang tergabung dalam wadah DPD KNPI Kabupaten Cirebon.

“Karena KNPI berfungsi sebagai wadah perjuangan pemuda dalam kehidupan kemasyarakatan, kebangsaan dan kenegaraan kami wajib menampung dan mengawal aspirasinya demi terciptanya Kabupaten Cirebon yang bersih dan bermartabat”.

“KNPI juga berfungsi sebagai forum komunikasi dan penyalur aspirasi Organisasi Kemasyarakatan Pemuda dalam meningkatkan derajat, taraf hidup, status dan kesejahteraan sosial. Jadi kami siap mendampingi dan mengawal aksi dari kawan kawan dalam menyampaikan aspirasinya kepada pemerintah Kabupaten Cirebon dapat tersampaikan dengan baik dan Kabupaten Cirebon dapat terbebas dari praktek Korupsi”. Tutup Aan. (Sendi)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY