Suara Indonesia News – Cilegon. Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Cilegon menggelar Rapat Paripurna tentang Usulan Pengesahan Pemberhentian Walikota dan Wakil Walikota Cilegon masa jabatan 2016-2021 dan Usulan Pengesahan Pengangkatan Calon Walikota-Wakil Walikota Cilegon Terpilih dalam kontenstasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020.
Rapat tersebut dilaksanakan di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kota Cilegon, Kamis, (28/01/2021).
Dalam rapat paripurna tersebut dihadiri Walikota Cilegon, Edi Ariadi, Walikota dan Wakil Walikota Cilegon Terpilih, Helldy Agustian-Sanuji Pentamarta, unsur Forkopimda Cilegon, Pejabat Eselon II Kota Cilegon, 29 Anggota DPRD Kota Cilegon dan sejumlah OPD dilingkungan Pemkot Cilegon.
Rapat paripurna tersebut dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Cilegon, Endang Effendi, dalam sambutannya menyampaikan berdasarkan tata tertib DPRD Kota Cilegon, rapat paripurna tersebut dihadiri 3/4 dari total jumlah anggota DPRD Kota Cilegon.
“Dari 39 anggota DPRD Kota Cilegon, yang menandatangani kehadiran 29 orang, dan sudah memenuhi kuorum,” katanya.
Endang menjelaskan setelah rapat paripurna ini pihaknya akan mengusulkan pemberhentian Edi-Ati dan pengangkatan Helldy-Sanuji ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melalui Gubernur Banten.
“Hari ini atau besok kami sampaikan ke Kemendagri melalui Gubernur Banten,” ujar Endang Effendi dalam sambutannya, Kamis, (28/01/2021).
Sementara itu, Walikota Cilegon Terpilih, Helldy Agustian mengaku sangat bersyukur atas dilaksankannya rapat paripurna tersebut.
“Alhamdulillah hari ini bisa menghadiri acara Rapat Paripurna yang digelar oleh Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Cilegon tentang usulan pemberhentian dan pengangkatan Walikota dan Walikota Cilegon,” ucapnya.
Hal senada dikatakan, Wakil Walikota Cilegon Terpilih, Sanuji Pentamarta. Ia juga mengaku bersyukur. Pihaknya juga mengucapkan terima kasih atas doa, perjuangan, dukungan serta pengorbanan dari seluruh kader, relawan dan semua yang telah berjuang dalam rangka Perubahan di Kota Cilegon dan memenangkan Helldy-Sanuji.
“Alhamdulillah, perjuangan perubahan di Cilegon dan perjuangan pemenangan pasangan No. 4 Helldy-Sanuji, hari ini memasuki tahapan selanjutnya, dengan Rapat Paripurna DPRD Cilegon untuk Pengesahan Penetapan Usulan Walikota dan Wakil Walikota Cilegon Terpilih, Helldy-Sanuji kepada Kemendagri melalui Gubernur Banten untuk mendapatkan SK dan Pelantikan,” katanya.
Sanuji meminta kepada semua pihak untuk bersama-sama membangun Kota Cilegon lebih baik pasca kontestasi pilkada.
“Pilkada sudah selesai. Harus move on lah. Kita para elit harus menyatukan barisan. Mari kita sambut masa depan yang lebih baik. Kita wujudkan Cilegon Baru, Modern dan Bermatabat. Insya Allah Helldy-Sanuji tetap komitmen dengan semua visi, misi, program, tekad serta janji kampanye,” imbuhnya. (Dhe)