Madrasah Ibtidaiyah Negeri 26 Aceh Utara Gelar KKG Untuk Meningkatkan Kualitas Proses...

Madrasah Ibtidaiyah Negeri 26 Aceh Utara Gelar KKG Untuk Meningkatkan Kualitas Proses Belajar Mengajar

568 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Aceh Utara, Untuk meningkatkan kualitas proses belajar mengajar di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 26 Aceh Utara , Kepala Madrasah (Kamad) Nuraini,S.Ag, M.Pd menggelar pelatihan Kelompok Kerja Guru (KKG) untuk tenaga pengajar di daerah setempat. KKG ini dipusatkan di Warung Kopi (warkop) di Jalan nasional Banda Aceh – Medan Kecamatan Samudera Aceh Utara., Rabu (04/09/19).

Kepala Madrasah, Nuraini,M.Pd. kepada wartawan, mengatakan KKG dilaksanakan dengan tujuan untuk membina keakraban guru MIN 26 Aceh Utara disamping untuk mendapatkan pengetahuan tentang pembinaan KKG. Yang bertempat di Gedung Hero Kupi (warkop) Samudera pada pukul 14.05 Sabtu,(31/08/19).

“Tujuannya agar para guru melaksanakan KKG (Kelompok Kerja Guru) ini agar lebih dekat dan bisa bekerja sama untuk menciptakan Proses Belajar Mengajar (PBM) yang lebih baik dan lebih mengerti apa yg disampaikan ke siswa. Tidak hanya mengandalkan buku paket dan tidak hanya menggunakan metode ceramah, intinya siswa dan guru menjadi partner supaya siswa yang banyak bekerja guru tinggal mengarahkan,”jelas Nuraini. selaku Kamad MIN 26 Aceh Utara.

Dilanjutkan Nuraini. “Dan KKG ini merupakan Perdana untuk guru MIN 26 karena ianya menjabat sebagai kepala madrasah baru beberapa bulan melaksanakan tugasnya sebagai kepala. Dan hal ini akan terus berlanjut dengan kesepakatan guru-guru, harapannya semoga kegiatan ini menjadi pandangan positif oleh dinas terkait,”paparnya.

Adapun peserta dari kegiatan tersebut berjumlah diikuti oleh 30 orang guru MIN 26 Aceh Utara.Acara ini melibatkan 3 pemateri yaitu Drs, H. Hamdani A Jalil MA dari kasi pemanas dengan materi tentang peraturan finger print, sedangkan Muslim,S.Ag memaparkan tentang pembinaan KKG, sedangkan materi pengembangan diri sampai usulan pangkat disajikan oleh Nuraini, S.Ag.M.Pd sebagai kepala Madrasah setempat. (Nurmansyah)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY