Suara Indonesia News – Kampar, Masyarakat desa Ranah Singkuang, Kecamatan Kampar, Kabupaten Kampar, terima bantuan pembangunan MCK dari Dana Alokasi Khusus (DAU) Kementerian PUPR sebanyak 50 Titik dan Dari Kementerian Kesehatan 20 Titik.
Salah seorang masyarakat yang menerima bantuan pembangunan MCK menyampaikan terimakasih kepada pemerintah dan merasa terbantu, “Karena bantuan pembangunan MCK ini sangat membantu keluarga kami, dan kami juga berterimakasih kepada kepala desa ranah singkuang yang selalu berjuang untuk mensejahterahkan masyarakat Ranah Singkuang,” Ucap Seorang warga Ranah Sungkai Selasa, 17/09/2019.
Ditempat terpisah Kepala Desa Ranah Singkuang Kamarudin mengatakan bantuan ini dari Kementrian PUPR dan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.
“Adapun jumlah yang di dapatkan Ranah Singkuang sebanyak 50 titik dari Kementerian PUPR dan 20 titik dari Kementerian Kesehatan. Dengan adanya bantuan seperti ini kami dari pemerintah desa mengucapkan terima kasih kepada pemerintah. Kita juga berharap kepada pemerintah pusat, provinsi, dan kabupaten kampar agar Desa Ranah Singkuang lebih diperhatikan lagi masalah infrastruktrur, karena Desa Ranah Singkuang adalah desa pemekaran dan masih banyak ketinggalan dari desa – desa lainnya ” Ucap Kamarudin.
Kamarudin juga menjelaskan masih banyaknya masyarakat Ranah Singkuang yang rumahnya belum ada MCK/WC.
“Nantinya kita akan membuat perencanaan pembangun MCK pada rumah masyarakat yang belum ada MCK/WC menggunakan Dana Desa, karena kita lihat datanya masih ada 9 rumah masyarakat yang belum ada WC” Jelas Kades Ranah Singkuang
Terakhir Kades Ranah Singkuang menghimbau dan berharap kepada masyarakat yang menerima bantuan MCK, agar dirawat dan dijaga supaya ketahanannya lama dan gunakan sebagaimana fungsinya, ” Tutup Kades. (Renaldi)