Suara Indonesia News – Kabupaten Cirebon. Personel Polresta Cirebon sigap menangani bencana alam yang terjadi akibat hujan deras dan angin kencang yang terjadi pada Jumat (3/12/2021) malam. Para personel diterjunkan untuk membantu menangani berbagai bencana yang terjadi di wilayah hukum Polresta Cirebon sejak Sabtu (4/12/2021) pagi.
Kasi Humas Polresta Cirebon, IPTU Moch. Fadholi mengatakan, di antaranya penanganan pohon tumbang di Situs Nyimas Gandasari Desa Kasugengan Kidul Kecamatan Depok Kabupaten Cirebon. Pohon tersebut mengakibatkan lebih dari 50 persen area situs bersejarah rusak.
Petugas Satsamapta dan Satpolair Polresta Cirebon yang diterjunkan ke lokasi telah mengevakuasi batang pohon tumbang bersama dengan unsur TNI, BPBD, dan lainnya,” ujarnya.
Menurutnya, terdapat beberapa pohon tumbang yang berada di area situs akibat diterjang angin kencang yang melanda bersamaan dengan hujan deras. Namun, pohon besar di area situs tumbang menimpa langsung pendopo tersebut.
Ia mengatakan, personel lainnya dikerahkan di Desa Tawangsari Kecamatan Losari Kabupaten Cirebon yang tertimpa bencana puting beliung. Akibat bencana tersebut pulah rumah warga mengalami kerusakan ringan hingga berat.
“Terdapat lima rumah rusak berar dan 11 rumah rusak ringan karena diterjang angin puting beliung di Desa Tawangsari. Personel diterjunkan untuk membantu warga membersihkan puing-puing,” katanya. (Hatta)