Sekda Konawe Kukuhkan Pengurus IKA SMPN 2 Unaaha

Sekda Konawe Kukuhkan Pengurus IKA SMPN 2 Unaaha

856 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Konawe.  Sekretaris Daerah (Sekda)  Kabupaten Konawe, Sultra, Dr. Ferdinand Sapaan,SP,MH., mengukuhkan kepengurusan Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Sekolah Menengah Pertama (SMPN) Negeri 2 Unaaha masa bakti tahun 2022-2026.

Acara pengukuhan pengurus IKA SMPN Negeri 2 Unaaha ini dihadiri langsung oleh Sekda Konawe, Ferdinand Sapaan, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Konawe, Rusdianto,SE, Andi Rahmat dan perwakilan Sekolah SMPN 2 Unaaha. Dan berlangsung di Hotel Nugraha (10/06-2023)

Sekda Konawe Ferdinand Sapaan dalam sambutannya mengatakan, Ia memberikan dukungan dan suport terhadap program-program kerja IKA SMPN 2 Unaaha, terutama program yang bersentuhan langsung dengan masyarakat kecil yang bergelut dalam UMKM, program ini diharapkan bisa meningkatkan kesejahteraan para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) tersebut.

” Kami mendukung semua program yang ditawarkan oleh Alumni, baik dibidang sosial, Kemanusiaan dan pendidikan kami dari Pemda Konawe selalu memberikan Suport,” kata Ferdinan Sapaan.

Sekda Konawe juga berpesan untuk selalu melahirkan ide atau program yang sifatnya membangun agar tujuan organisasi terwujud. Apapun yang diinginkan teman-teman organisasi selama program itu misinya membangun daerah, ruang itu ada, pungkasnya.

Abd Jalil Bionda Ketua Terpilih IKA SMPN 2 Unaaha yang juga Calon DPD dapil Sultra ini, berharap pengurus yang sudah dilantik ini dapat menjalankan organisasi ini dengan kerjasama yang baik  untuk memajukan almamater SMPN 2 Unaaha, Banyak program yang akan dijalankan dan tentunya IKA SMPN 2 Unaaha akan terus bersinergi dengan pemerintah Daerah Kabupaten Konawe.

Harapan saya kita semua dapat bekerja sama dalam menjalankan organisasi ini sesuai potensi yang kita miliki masing-masing untuk satu tujuan bersama, tutup Abd Jalil Bionda. (Red SI)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY