Vaksinasi Covid-19 di Aceh Singkil Sasaran 17.984 Realisasi 13.949 Atau 77,56 Persen

Vaksinasi Covid-19 di Aceh Singkil Sasaran 17.984 Realisasi 13.949 Atau 77,56 Persen

180 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Aceh Singkil. Realisasi vaksinasi Corona Virus Deseasis 2019 (Covid-19) di Kabupaten Aceh Singkil, mencapai 13.949 atau 77,56 persen dari sasaran sebanyak 17.984.

Informasi tersebut disampaikan Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Aceh Singkil, Raja Maringin, Sabtu (3/7/2021).

“Sasaran 17.984, realisasi 13.949,” kata Raja Maringin.

Sementara jumlah vaksin yang diterima sebanyak 16.901. Dari jumlah tersebut sisa vaksin 2.740, sedangkan yang rusak 212.

Pelaksanaan vaksinasi terus dilakukan yang dipusatkan Puskesmas.

Pemkab Aceh Singkil, juga terus melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan realisasi vaksinasi.

Salah satunya dengan sediakan doorprize dalam vaksinasi massal di Puskesmas.

Sementara itu, total kasus warga yang positif terpapar Covid-19 di Aceh Singkil sebanyak 326 orang.

Dari jumlah itu 286 orang dinyatakan sembuh, meninggal 11 orang, dan 29 orang masa penyembuhan. (Salomo)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY