Wakapolda Aceh Hadiri Kegiatan Silaturahmi Pangdam IM di Pesantren Al-Manar Aceh Besar

Wakapolda Aceh Hadiri Kegiatan Silaturahmi Pangdam IM di Pesantren Al-Manar Aceh Besar

169 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Aceh. Wakapolda Aceh Brigjen Pol. Drs. Raden Purwadi, S. H, mewakili Kapolda Aceh menghadiri kegiatan silaturahmi Pangdam IM Mayjen TNI Achmad Marzuki dengan Geuchik dan tokoh masyarakat yang ada di Bantaran Krueng Aceh.

Menurut Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Winardy, SH, SIK, M.Si, dalam siaran persnya menyebutkan, kegiatan silaturahmi tersebut berlangsung di Pesantren Al-Manar Lampermai Kecamatan Krueng Barona Jaya, Aceh Besar, Jum’at (22/01-2021).

Dalam kegiatan itu, juga dihadiri sejumlah pejabat TNI, Personel Polri dan sejumlah pejabat instansi terkait serta para undangan lainnya, ucap Kabid Humas.

Kegiatan itu juga diwarnai sambutan Pangdam IM dan sejumlah pejabat lainnya serta foto bersama, tutup Kabid Humas. (Man)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY