KONAWE, SUARA INDONESIA NEWS | Pemerintah Desa Awuliti, Kec. Lambuya, Kab. Konawe, menunjukkan antusiasme tinggi dalam mengikuti Gebyar Expo Inovasi Desa 2025 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara. Acara ini berlangsung mulai 5 hingga 10 November 2025 di pelataran STQ Unaaha. (05/11-25)
Kepala Desa Awuliti, Asriyanto, S.Si., NLP, menyatakan bahwa Gebyar Expo Inovasi Desa 2025 bukan hanya sekadar ajang penampilan, tetapi juga wujud nyata transformasi desa menuju kemandirian. “Dalam pameran kali ini, kami menampilkan berbagai kegiatan yang telah kami laksanakan sejak tahun 2023 hingga 2025,” ujarnya.
Selain menampilkan kegiatan yang telah dilaksanakan, Desa Awuliti juga memamerkan usaha-usaha kecil menengah (UMKM) yang ada di desa, termasuk berbagai kerajinan tangan, keterampilan membuat kue, dan produk pembuatan sagu lokal. Tak hanya itu, berbagai macam jenis bibit unggul yang ditanam oleh petani desa Awuliti juga turut dipamerkan.
“Dalam bidang pertanian, Desa Awuliti memiliki areal persawahan terluas di Kecamatan Lambuya,” tambah Asriyanto.
Dengan adanya Gebyar Expo Inovasi Desa 2025, Asriyanto berharap dapat memotivasi dan meningkatkan potensi masyarakat desa Awuliti agar bisa bersaing dan terus berkembang di masa depan. (Red SIN)

















