PIPAS Gelar Halal Bihalal Dengan Pemda Halsel

PIPAS Gelar Halal Bihalal Dengan Pemda Halsel

673 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Labuha, Bupati Halmahera Selatan Bahrain Kasuba dalam hal ini diwakili oleh Asisten 2 Bidang Administrasi Chairudin A Rahman menghadiri Halal Bi Halal Divisi Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM Maluku Utara Bersama Pemda Halsel.  Bertempat di Canga Matau Kebun Karet,  Sabtu  15 Juni 2019.

Turut hadir pada acara tersebut,  Ketua Pengadilan Negeri Labuha Achmad Rasjid,  Mewakili Dandim, Kapten ARM. Hamdi PASI Intel Kodim 1509 Labuha,  Kasat Sabhara Polres Halsel AKP Tamrin mewakili Kapolres, Kepala Cabang Rutan Labuha Sudarno, Kepala Divisi Pemasyarakatan Kemenkumham Malut Muji Raharjo Drajat Santoso, Para Kepala Lapas dan Rutan,  serta Paguyuban Ibu-ibu Pemasyarakatan (PIPAS).

Asisten 2 Chairudin A Rahman dalam sambutannya menyampaikan bahwa inti dari Halal Bi Halal adalah pembersih dari segala kesalahan, serta memupuk rasa kepedulian dan kebersamaan.

“Momentum inilah yang dimanfaatkan untuk saling bersalaman dan dengan ikhlas untuk saling memaafkan satu sama lain”, ujar Asisten ll Bidang Administrasi.

Dirinya juga menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada PIPAS yang telah memprakarsai acara ini.

Pada kesempatan yang sama Sudarno Kepala Cabang Rutan Labuha, dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah membantu dan mendukung kesuksesan acara ini.

“Khususnya kepada bapak Bupati dan jajarannya, yang telah memfasilitasi sarana dan prasarana, juga kepada seluruh elemen yang turut membantu terlaksananya halal bi halal ini”, ungkapnya.

Lanjutnya,  belum lama ini Halsel berulang tahun yang ke 16 tepatnya 9 Juni 2019. Dalam 16 tahun itu, Halsel sudah mampu meraih banyak prestasi.

“Pada upacara sebelumnya dibacakan  berbagai prestasi Halsel yang diperoleh dari tingkat nasional maupun internasional yang berjumlah sebanyak 33 penghargaan”, lanjut Sudarno.

Sementara itu,  Kepala Divisi Pemasyarakatan Muji Raharjo Drajat Santoso dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada Bupati Halsel yang telah menyediakan tempat dan mendukung kegiatan  ini.

” Kepada Bupati dan KA Rutan Labuha terimakasih karena telah membawa kami kepada destinasi yang luar biasa ini,  di taman budaya ini kami bisa menikmati seluruh keanekaragaman rumah adat yang ada di Indonesia “, pungkasnya.

Acara ini juga di meriahkan  dengan tari-tarian diantaranya Cakalele,  Dendang dan Togal.

Halal bi Halal ini dilaksanakan dengan bersalam-salaman bersama seluruh tamu undangan dilanjutkan dengan pertemuan rutin  Paguyuban Ibu-ibu Pemasyarakatan Wilayah Maluku Utara. (Bur)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY