Hari Jadi ke 2, FWJ Berbagi Kasih Kepada Anak Jalanan Dimasa Pademi...

Hari Jadi ke 2, FWJ Berbagi Kasih Kepada Anak Jalanan Dimasa Pademi Covid-19

202 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Kabupaten Bekasi. Forum Wartawan Jakarta (FWJ) Indonesia rayakan Dirgahayu nya yang ke 2 dengan berbagi keperdulia terhadap anak – anak jalanan dan kaum dhuafa dengan memberi berupa bingkisan, jilbab dan masker, dilaksanakan di seputar Cikarang, Kab Bekasi, pada hari Rabu, (28/7/2021).

Mustofa Hadi Karya Ketua Umum bersama beberapa pengurus DPP FWJ- Indonesia dan pengurus dari beberapa korwil FWJ- Indonesia juga anggota terlihat turun langsung dalam pelaksanaan aksi baksos tersebut.

Dalam sambutannya Mustofa atau biasa yang disapa Opan mengatakan, “Dimasa pandemi ini kita masih dihadapkan dalam situasi PPKM level 4, namun di HUT FWJ- Indonesia tidak mengurangi semangat kami sebagai kontrol sosial untuk turun langsung melihat situasi di lapangan, dan di hari Jadi FWJ- Indonesia yang ke 2 ini kami sedikit focus kepada anak – anak jalanan dan kaum dhuafa,” kata Opan.

Chaerul Hasibuan selaku pembina korwil FWJ- Indonesia Jakarta Utara menyempatkan diri untuk turut hadir. Chaerul mengungkapkan rasa prihatinnya dengan kondisi bangsa saat ini, semoga FWJ- Indonesia bisa mewakili keluhan/aspirasi masyarakat, sukses untuk FWJ- Indonesia,” pekiknya!

Tohang selaku ketua korwil Kabupaten Bekasi, Romo Kosasih ketua korwil Bekasi Kota, Daeng Linda sekertaris korwil Jakarta Timur, Sarwini bendahara korwil Jakarta Utara mewakili anggota korwil – korwil  FWJ- Indonesia menyampaikan antusias dan semangatnya dalam menyambut HUT yang 2 ini, dengan kompak mereka menyampaikan ucapan,” Selamat HUT FWJ- Indonesia semoga sukses dan Jaya!

Tri Wulansari Bendahara Umum FWJ- Indonesia mengungkapkan bahwa, “Giat HUT FWJ- Indonesia ini kita laksanakan secara spontanitas tanpa ada perencanaan, mengingat situasi negara sedang sakit, namun kami tetap ingin berarti dan perduli, makanya kami melaksanakan pemberian bingkisan dan masker untuk anak-anak jalanan dan kaum dhuafa, semoga kedepannya FWJ- Indonesia tetap berarti, perduli, berkarya dan berguna bagi masyarakat Indonesia,” tutur Wulan.

Di tempat yang sama humas Forum Wartawan Jakarta Indonesia Feri Faisal  menjelaskan, “Kegiatan HUT pada tahun ini sengaja di laksanakan dengan sederhana dan tanpa ada perencanaan yang matang mengingat pandemi Covid 19 yang belum mereda dan aturan PPKM Level 4 yang ketat oleh pemerintah” jelas Ferri.

Giat yang dilaksanakan secara sederhana, berlangsung dengan aman dan lancar, diakhir acara mereka mengumandangkan yel-yel kebanggaan FWJ- Indonesia, “Siapa kita… FWJ- Indonesia 3X, FWJ- Indonesia yes..3x!. (Hari R)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY