Jalankan Intruksi Program Kapolri, Danki Brimob Kompi 2 B Piru Pimpin Penanaman...

Jalankan Intruksi Program Kapolri, Danki Brimob Kompi 2 B Piru Pimpin Penanaman Pohon

487 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Seram Bagian Barat, Komandan Kompi (Danki) Iptu Supriadi beserta anggotanya, melaksanakan penanaman pohon dalam rangka mendukung program Polri peduli penghijauan, yang merupakan program Kapolri dalam rangka penanaman pohon guna untuk mendukung penghijaun di Mako Brimob Kompi 2 Yon B Pelopor Piru.

Lokasi penanaman pohon di fokuskan di halaman Mako Brimob Kompi 2 Yon B Pelopor Piru, yang dipimpin langsung Danki Iptu Supriadi dan libatkan porsenil Mako Brimob Kompi 2 Yon B Pelopor Piru. Sabtu 4/1/2020.

IPTU Supriadi kepada Suara Indonesia News disampaikannya, kegiatan penanaman 50 anakan pohon merupakan kelanjutan dari program Kapolri untuk melakukan penghijauan alam  yang ada di Indonesia.

“Dan khususnya penghijauan di sekitar halaman Mako Brimob Piru sendiri, dan ini harus dirawat dan diperhatikan oleh anggota yang ada” Ungkap Supriadi.

“Perlu diketahui bersama kegiatan penanaman pohon merupakan kelanjutan dari program Pak Kapolri yang ditindak lanjuti perintah Bapak Kapolda Maluku dan diteruskan oleh Bapak Dansat Brimob Polda Maluku.

“Intruksi ini kepada seluruh jajaran Brimob di Maluku sehingga hari ini, saya dan Personil Brimob Kompi 2 Piru melaksanakannya.” Jelasnya.

Lanjut, dikatakannya Supriadi, jenis pohon yang kami tanam sebanyak 50 pohon anakan, dengan 25 anakan pohon rambutan dan 25 anakan pohon kelapa raja.

Perwira Dua balak dipundaknya ini, berharap kepada personil Brimob agar dengan serius merawat anakan – anakan pohon tersebut, agar dapat tumbuh dan berkembang dengan baik sehingga dapat bermanfaat bagi semua orang.

Terutama penghuni pada Mako Brimob Kompi 2 Yon B Pelopor, selanjutnya dapat juga mengajak masyarakat sekitar agar bisa menghijaukan lingkungannya secara bersama-sama.” Ajak Supriadi. (Suneth)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY