kapolresta Cirebon Kombes. Pol. M. Syahduddi, SIK.M.Si., Meninjau Kampung Tangguh di Desa...

kapolresta Cirebon Kombes. Pol. M. Syahduddi, SIK.M.Si., Meninjau Kampung Tangguh di Desa Cempaka Plumbon

276 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Kabupaten Cirebon. Kapolresta Cirebon Kombes pol. M. Syahduddi. S.i.k, M.Si., meresmikan kampung tangguh ‘ Tohaga’ di desa Cempaka kecamatan Plumbon kabupaten Cirebon.

“Menurutnya, kampung tangguh ‘Tohaga’ adalah masyarakat tangguh dalam segi keamanan, ketahanan pangan, kemudian ketangguhan dalam komunikasi dan informasi, kesehatan juga ketangguhan dalam menghadapi Covid-19, ”

Dari segi data keamanan desa Cempaka untuk tindak kejahatan bisa di katakan nihil/minim, dan juga selalu mensosialisasikan mengenai 3 M kepada masyarakat desa nya.

Dan selalu berpatroli meminimalisir terjadinya perkumpulan masa yang cukup tinggi, dari ketahanan pangan desa cempaka memiliki pabrik penggilingan beras sendiri dan beberapa sektor pangan home industri yang lain nya seperti home industri makanan ringan kerupuk dan yang lainnya, dalam segi komunikasi dan informasi pemuda karangtaruna nya aktif dan selalu bersinergi dengan pihak muspika dalam memutus mata rantai penyebaran virus covid 19 di desa Cempaka. (01/02/2021)

Dari segi kesehatan desa cempaka pun memiliki ruangan isolasi mandiri sebelum di tangani oleh Rumah sakit yang di tunjuk oleh pemerintah sebagai rumah sakit rujukan Penanganan pasien Covid-19. Dan tangguh dalam menghadapi virus Covid-19 sendiri desa cempaka kini hanya memiliki 2 Pasien di duga covid 19 dan itu pun dalam masa pemulihan di rumah sakit rujukan terdekat.

Jadi desa cempaka kecamatan Plumbon kabupaten Cirebon di anggap layak untuk mendapatkan predikat kampung tangguh’ Tohaga’ oleh POLRI dan Muspida kabupaten Cirebon, camat Plumbon Dadang Raiman. SPd. MM sangat berterima kasih atas penghargaan tersebut dan berjanji akan mempertahankan predikat sebagai kampung tangguh tersebut.

Kapolsek Depok AKP. Rynaldi juga mengucapkan rasa terima kasih nya karena desa yang ada di wilayah hukum nya ada desa yang mendapatkan predikat kampung tangguh’ Tohaga’ dan berharap kepada seluruh elemen masyarakat desa cempaka kecamatan Plumbon kabupaten Cirebon ini dapat di pertahankan dan di tingkatkan kembali. (Sendi)

 

 

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY