Pascah Upacara HUT RI, Bupati dan Wakil Bupati Halsel Kunjungi Anak Penderitaan...

Pascah Upacara HUT RI, Bupati dan Wakil Bupati Halsel Kunjungi Anak Penderitaan Tumor

257 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Labuha. Sebagai bentuk perhatian terhadap warga, pasca upacara hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 76, Bupati Halsel, Usman Sidik dan Wakil Bupati Halsel, Hasan Ali Bassam Kasuba didampingi Ketua dan Wakil Ketua PKK langsung menjenguk Muzakkar, anak penderita tumor yang tinggal di salah satu kosan tepatnya di Desa Marabose, Kecamatan Bacan. (17/08-2021)

Amatan awak media suaraindonesianews.com, tiba dikosan yang dikontrak orang tua Muzakkar, Bupati Halsel langsung menemui pasien yang didampingi orang tua laki-laki dan perempuan dan langsung memberikan bantuan.

Bupati Halsel, Usman Sidik usai menjenguk penderita tumor mengatakan, dirinya akan menginstruksikan kepada seluruh pimpinan satuan kerja perangkat daerah (SKPD) untuk menggelar rapat membahas soal tanggung jawab Pemerintah terhadap penderita tumor. “Besok saya panggil semua Kadis untuk Carikan solusi agar anak penderita tumor ini segera di bantu supaya lekas sembuh,” tandasnya. (Sam)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY