Pemerintah Desa Gombang Melaksanakan Kegiatan Himbauan Kepada Masyarakat Tentang Bahaya Corona

Pemerintah Desa Gombang Melaksanakan Kegiatan Himbauan Kepada Masyarakat Tentang Bahaya Corona

505 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Kabupaten Cirebon. Hingga Rabu (25/3/2020), total kasus infeksi Covid-19 yang telah dikonfirmasi di Indonesia mencapai 790 kasus, bertambah dari hari sebelumnya sebanyak 686 kasus . Dari angka tersebut terdapat 58 kematian dan 31 pasien dinyatakan sembuh.

Sejumlah upaya dilakukan oleh pemerintah untuk menekan penyebaran virus corona yang masih terus terjadi. Pemerintah desa Gombang kecamatan Plumbon melaksanakan kegiatan himbau an kepada masyarakat sekitar desa Gombang agar tidak berkumpul dalam jumlah besar, menjaga kesehatan dan kebersihan diri dan lingkungan bekerja sama dengan pihak Muspika kecamatan Plumbon dan beberapa unsur masyarakat.

Vonny Agustina Indra Ayu,SH., sebagai kuwu desa Gombang kecamatan Plumbon menyampaikan pesan kepada seluruh masyarakat desa Gombang dan wartawan yang meliput bahwa kegiatan ini bentuk kewajiban kita sebagai aparatur desa Gombang dan saya selaku kepala pemerintahan desa, untuk saling mengingatkan bahwa untuk akhir akhir ini wabah virus corona menjadi sorotan publik yang sangat penting untuk di cegah perkembangan nya khusus di wilayah desa Gombang. Dan InsyaAllah besok kita akan melakukan kegiatan penyemprotan disinfektan secara swadaya masyarakat di seluruh wilayah desa Gombang. (27/03-20)

Serka Sanija, Babinsa koramil Plumbon 2014 Kodim 0620 Kabupaten Cirebon juga berpesan kepada masyarakat desa Gombang untuk selalu menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan dan diri pribadi agar terhindar dari penyakit dan virus corona tentu nya yang sekarang sedang menjadi sorotan publik baik dari pemerintah pusat dan daerah. (SENDI)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY