Tepat Hari Ini Pondok Pesantren Darul Amanah Kecamatan Sukorejo Kabupaten Kendal Genap...

Tepat Hari Ini Pondok Pesantren Darul Amanah Kecamatan Sukorejo Kabupaten Kendal Genap Berusia 30 Tahun

789 views
0
SHARE

Suara indonesia News – Kendal. Pondok Pesantren Darul Amanah Ngadiwarno Sukorejo Kendal adalah Filial Pesantren Darunnajah Jakarta dan juga Pondok Pesantren Alumni Gontor yang berdiri Tahun 1990 dipelopori oleh KH. Mas’ud Abdul Qodir, KH. Jamhari Abdul Jalal, H. Junaidi Abdul Jalal dan Ustad Slamet Prawiro.

Pondok Pesantren yang memadukan kurikulum Kementerian Agama, Gontor dan Salafiyah ini mempunyai visi sebagai tempat untuk menggembleng generasi muda agar menguasai ilmu agama sekaligus menguasai ilmu umum serta mempunyai misi mencetak santri menjadi ulama’ yang Intelek yang mampu memberikan fatwa tentang masalah–masalah yang dihadapi dalam masyarakat pada masanya.

Pondok Pesantren yang mempunyai luas kurang lebih 10 Hektar, kini mempunyai santri sebanyak kurang lebih 2.500 Santri, mereka berasal dari berbagai daerah yang hampir tersebar di seluruh Indonesia seperti Papua, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Palembang, Lampung, Jambi, Bengkulu, Riau, Lamandau, Nagroe Aceh Darussalam, Banjarmasin, Sintang, Pontianak, Palangkaraya, Jaya Pura, Batam, Banten, Bengkulu, Sinjai, DKI Jakarta, Medan, Depok, Bogor, Bekasi, Indramayu, Karawang, Purwakarta Jawa Barat, Tasikmalaya, Bandung, Cirebon, Brebes, Tegal, Pemalang, Pekalongan, Batang, Kendal, Semarang, Demak, Kudus, Purwodadi, Ungaran, Jepara, Blora, Ngawi, Mojokerto, Wonogiri, Surakarta, Kab. Karanganyar, Banyumas, Magelang,Yogyakarta, Temanggung, Wonosobo, Banjar Negara, Purwokerto, Kebumen, Purbalingga, Grobogan, Lamongan dan daerah lainnya.

Selamat Milad Ke-30 Tahun Pondok Pesantren Darul Amanah. Mohon doanya semoga kami senantiasa tetap Istiqomah dalam mendidik calon generasi pemimpin umat. (Nur K)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY