Warga di Minta Sukseskan Pilkades Cikadu, ini Pesan H. Anang

Warga di Minta Sukseskan Pilkades Cikadu, ini Pesan H. Anang

321 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Purwakarta. Pemilihan kepala desa (Pilkades) Purwakarta yang di rencanakan digelar 22 Oktober mendatang di harapkan masyarakat berjalan lancar, sukses dan kondusip tak terkecuali di Desa Cikadu, Cibatu, Purwakarta Jabar.

“Pilkades ini bebarengan dengan pemilu identik tahun politik semoga berjalan dengan lancar, sukses dan kondusip itu harapan masyarakat.”tegas H.Anang selaku ketua panitia Pilkades, pada sejumlah wartawan, Selasa (19/9/2023).

Pihak panitia Pilkades Cikadu lebih lanjut menjelaskan supaya pelaksanaan hajat ini berjalan baik panitia sudah berkoordinasi dengan semua pihak termasuk semua pasangan calon dan membuat surat kesepakatan kampanye damai yang di tanda tangani semua calon dan untuk di taati semua pihak hingga Pilkades beres.

“Supaya Pilkades lancar kita buat surat kesepakatan Pilkades damai semua calon harus menghormati dan rawat terhadap aturan tatib kampanye damai nanti .” Ujar panitia.

Panitia menambahkan untuk calon kades Cikadu yang mengikuti Pilkades ini  berjumlah 4 orang yakni nomor 1,H.Eman Suleman, 2,Edi Suryadi, 3.Dedy Sudjana (Incumbent) dan 4.Rukma Ucok Wiguna.

Adapun jumlah daftar pemilih tetap (DPT) pilkades total 1760 suara.anggaran pilkades bantuan Pemda Purwakarta sebesar Rp 59 juta.

“Warga gunakan hak suaranya jangan golput ingat tanggal 22 Oktober nanti coblos sesuai hati nurani anda, semoga Pilkades sukses tanpa ekses.”pungkas tokoh Cikadu ini. (fuljo/Usep)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY