Polisi Kontak Tembak Dengan KKB Di Pijay

Polisi Kontak Tembak Dengan KKB Di Pijay

873 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Pidie Jaya, Kesatuan Tim Reserse Kriminal (reskrim) Polres Pidie sekira pukul 18.20 WIB berhasil melumpuhkan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) tepatnya di jembatan Gampong Keudee, Kecamatan Trienggadeng, Kabupaten Pidie Jaya (Pijay). (20/9.19)

Lima Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) dipimpin Abu Razak terlibat baku tembak dengan tim Opsnal Polda Aceh di jalan nasional  Banda Aceh Medan, tepatnya di kawasan jembatan keude Tringgadeng,Kabupaten Pidie Jaya, kejadian terjadi pada Kamis (19/9/2019) sekitar pukul 18.00 WIB.

Kabarnya, kontak tembak polisi dengan KKB menggunakan senjata laras panjang insiden ini persis terjadi di jembatan Keudee Trienggadeng atau pusat kota Kecamatan Trienggadeng, Pidie Jaya (Pijay).

Informasi dati berbagai sumber, meski dalam kondisi diguyur hujan insiden kontak tembak dengan menggunakan senjata laras panjang itu sempat mengagetkan masyarakat sekitar serta para pengguna jalan Banda Aceh-Medan.

Kapolres Pidie, AKBP Andy Nugraha Setiawan Siregar SIK melalui Kasat Reskrim, Iptu Eko Rendi Oktama kepada media kamis malam mengatakan, insiden kontak tembak dengan pihak KKB ini dilakukan persis terjadi di jembatan Keudee Trienggadeng pusat kota Kecamatan Trienggadeng, Pidie Jaya (Pijay).

“Saat ini kami masih di lokasi sedang melakukan evakuasi korban dari pihak KKB,” jelas Eko Rendi Oktama.

Ternyata kelima anggota KKB tersebut mengendarai Avanza nopol BL 1342 R menuju ke arah Banda Aceh sudah terdeteksi polisi saat di kawasan Simpang Mamplam, Kabupaten Bireuen.

Sehingga polisi langsung membuntuti dari arah belakang.namun, sesampai di kawasan jembatan Trienggadeng, ternyata anggota KKB mengetahui mobil mereka diikuti dari belakang.

Menyadari mobil dibuntuti, anggota KKB melepaskan tembakan ke arah mobil polisi dari arah belakang,” yang ditemui Wartawan di RSUD Tgk Chik Di Tiro S.

Berdasarkan sumber tersebut, kontak tembak sekita sepuluh menit, akhirnya polisi berhasil melumpuhkan anggota KKB tersebut. ” Saat mobil digeledah, empat anggota KKB tertembak dan satu selamat,” sebutnya.

Ia menjelaskan, tiga yang yang tertembak masing-masing Abu Razak, Zulfikar, Wan Neraka dirujuk ke RSUD Sigli. Abu Razak dan Zulfikar tewas. Sementara Wan Neraka kritis Sementara Wan Ompong (selamat) dan Hamni tewas dibawa polisi ke Bireuen.

“Sebenarnya polisi mau mencegat di kawasan sepi, tapi palaku lebih dahulu melepaskan tembakan,” sebutnya. Wan yang tidak sadarkan diri kini telah diboyong ke rumah sakit Bhayangkara Banda Aceh.

Hingga kini, jasad Abu Razak, Zulfikar dan Hammi masih dititipkan di ruang jenazah RSUD Tgk Chik Di Tiro Sigli.Hingga saat ini belum diketahui secara pasti jumlah korban dan identitasnya. (Man)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY