Suara Indonesia News – Bengakalis. Kapolres Bengkalis AKBP Indra Wijatmiko,S.I.K bersama dengan Wakapolres Bengkalis Kompol Anindhita Rizal,S.H.,S.I.K, beserta Pejabat Utama Polres Bengkalis melakukan kegiatan memberikan bantuan sosial berupa paket beras dan sembako kepada nelayan di kabupaten Bengkalis.
Kegiatan ini dilaksanakan di Wilkum Polres Bengkalis yakni di perairan kecamatan Bengkalis, kabupaten Bengkalis, pada Jumat 9 September 2022 Pukul 11.00 WIB.
Kapolre Bengkalis AKBP Indra Wijadmiko mengatakan bantuan ini diberikan kepada nelayan yang terdampak oleh peralihan BBM demi membantu meringankan kebutuhan pokok masyarakat khususnya para nelayan di kabupaten Bengkalis.
“Bantuan kita berikan dengan total sebanyak 400 kg beras,” sebut Indra.
Di samping itu, tambah Indra, untuk Polsek jajaran Polres Bengkalis juga melakukan hal yang sama memberikan bantuan sosial kepada masyarakat yang terdampak dari peralihan BBM berupa paket beras dan sembako dengan total 1400 kg beras.
Kapolres Bengkalis turun langsung menemui Nelayan yang sedang mencari ikan di perairan laut Bengkalis dengan menggunakan speedboat polair Polres Bengkalis.
“Kita sengaja turun langsung untuk menyapa dan bertanya apa yang dirasakan masyarakat khususnya nelayan sebagai dampak dari peralihan BBM, kemudian kita menghimbau kepada mereka agar tetap tenang menghadapi situasi ini,” tutur Indra.
Terlihat para nelayan dan masyarakat mengucapkan terima kasih langsung kepada Kapolres Bengkalis dan Polsek jajaran Polres Bengkalis karena telah memberikan Bantuan Sosial berupa Beras kepada mereka sehingga dapat membantu kebutuhan ekonomi masyarakat Kabupaten Bengkalis.
“Kegiatan ini akan terus kita lakukan guna meringankan kebutuhan masyarakat yang terdampak dari Peralihan BBM,” pungkas AKBP Indra Wijadmiko, S.I.K. (Mus)