Suara Indonesia News – Duri. Lurah Air Jamban Zama Rico Dakanahay, S.Sos, M.Si., beserta rombongan PKK Kelurahan Air Jamban memberi bantuan kepada warga yang ditimpa musibah kebakaran. Pada Kamis 17 September 2020 sore.
Bantuan ini untuk yang pertama kali diberikan merupakan inisiatif dari Ibuk – Ibuk PKK yang turut prihatin atas musibah yang di alami warga Jalan Desa Harapan, Kelurahan Air Jamban, Kecamatan Mandau, Kabupaten Bengkalis.
“inisitif dari Ibuk-Ibuk PKK Kelurahan, menggalang bantuan berupa pakaian yang layak pakai, serta sembako seperti minyak, gula, telor dan beras ada juga uang tunai” Ujar Zama Rico.
Diteruskan Rico, ini yang pertama kita turunkan bantuan, kedepan kita berusaha mencari para donatur lain untuk meringankan beban warga kita, Imbuhnya.
Disamping itu Lurah Air Jamban berpesan kepada warganya agar lebih berhati-hati terhadap aliran listrik yang ada dirumah, terutama bagi warga yang rumah maupun jaringan listrik yang sudah berusia diatas 10 tahun.
“berdasarkan informasi dari forensik kebakaran yang terjadi kemaren bermula dari jaringan listrik yang sudah tua, hingga menyebabkan korsleting dan mudah terbakar,” Papar Lurah.
Seperti diberitakan sebelumnya kebakaran hebat terjadi di Jalan Desa Harapan Kelurahan Air Jamban pada 14 September 2020 lalu, menghanguskan 6 pintu rumah warga, sekarang terlihat puing-puing hitam bekas terbakar meninggalkan kesedihan bagi yang melihatnya. (Mus)