Pelaku Narkoba Di Ciduk Polisi

Pelaku Narkoba Di Ciduk Polisi

497 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Mandau, Personil Sat Res Narkoba Bengkalis ungkap kasus tindak pidana Narkoba jenis sabu terhadap tersangka Hendrizal alias Aseng 40 Tahun di Jalan Kejaksaan Kelurahan Babussalam Kecamatan Mandau Kabupaten Bengkalis pada Rabu, 8 Januari 2020, sekira pukul 17.30 wib.

Begini kronologis kejadian, Personil Sat Res Narkoba mendapatkan informasi dari masyarakat sering terjadi transaksi narkoba di Jalan Kejaksaan Kelurahan Babussalam Kecamatan Mandau Kabupaten Bengkalis, pada hari Rabu Tanggal 8 Januari 2020 sekira pukul 17.00 wib.

Disebuah rumah tim menangkap tersangka dan dilakukan penggeledahan badan dan rumah ditemukan  57 (lima puluh tujuh) paket narkotika diduga Jenis Shabu didalam sebuah tas dompet, 1(satu) unit hp merk samsung warna merah, 1 (satu) unit timbangan digital, 2 (dua) bungkus plastik pack berisi plastik pack.

Kemudian dilakukan introgasi dan tsk mengakui bahwa narkoba tersebut didapatkan oleh tsk dari seseorang berinisial P yang berdomisili di Duri

Selanjutnya terhadap terlapor dan barang bukti dibawa ke Polres Bengkalis guna proses penyelidikan lebih lanjut. (Musrialdi)

 

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY