Pj. Bupati Konawe Dr.H.Harmin Ramba,SE,MM., Pimpin Upacara HUT KORPRI Ke 52

Pj. Bupati Konawe Dr.H.Harmin Ramba,SE,MM., Pimpin Upacara HUT KORPRI Ke 52

770 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Konawe. Pemerintah Daerah Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara, menggelar upacara dalam rangka memperingati HUT KORPRI ke -52 bertempat dihalaman upacara kantor Bupati Konawe, Senin (4/12-23).

Upacara memperingati HUT KORPRI ke -52 dipimpin langsung PJ Bupati Konawe Dr.H.Harmin Ramba,SE,MM., didampingi Sekda Konawe DR Ferdinand Sapan,SP.MH, juga dihadiri pimpinan OPD Pemkab Konawe serta peserta upacara lainnya.

Dimomen HUT HUT KORPRI ke -52, PJ Bupati Konawe juga menyerahkan SK yang telah memasuki Batas Usia Pensiun (BUP) dan Cendra Mata kepada Pegawai Purna Bakti.

Dalam sambutannya, PJ Bupati Konawe Dr.H.Harmin Ramba,SE,MM., menyampaikan ucapan selamat Ulang Tahun kepada para anggota Korpri Kabupaten Konawe. Momentum ulang tahun ke 52 ini marilah kita jadikan sebagai upaya untuk meneguhkan KORPRI sebagai NKRI dan pelindung ASN.

PJ Bupati Konawe juga mengucapkan terima kasih kepada KORPRI  dan Seluruh ASN atas semua program yang bermanfaat kemasyarakatan luas. Semua program tersebut tentunya tidak akan terlaksana dengan baik tanpa kerja-kerja yang optimal dari seluruh ASN.

“Dari keberhasilan melewati Pandemi COVID-19 dengan baik sehingga dipuji khalayak internasional hingga program- program terobosan dan Reformasi struktural yang telah berdamapk positif kemasyarakatan luas adalah kerja keras dari pada ASN, ” ucap H.Harmin Ramba. (Red)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY