Reses Pertama Anggota DPRD Suryanti, Menampung Aspirasi Masyarakat

Reses Pertama Anggota DPRD Suryanti, Menampung Aspirasi Masyarakat

483 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Cirebon, Anggota DPRD Suryanti dari fraksi partai Nasdem, mengadakan reses yang pertama dan menampung aspirasi masyarakat. Reses digelar di Blok Gambuan Rt 01/01 Desa Kasugengan Lor, Kec. Depok, Kab. Cirebon, Rabu (4/12/2019).

Anggota DPRD Suryanti mengatakan, sebenarnya kalau reses ini yang masyarakat menyampaikan keluh-keluhan atau aspirasi untuk saya bisa menyampaikan ke pemerintah, contoh masyarakat yang dibutuhkan tentang KIS, kesehatan sama PKH. Kenapa sih pkh kok saya yang bener-bener membutuhkan ternyata tidak ada yang dapat ?. Kenapa sih kok sudah lanjut usia tidak dapat?, itu ya selalu mereka pertanyaan itu KIS sama PKH.

“Dewan Suryanti akan melakukan silaturahmi ke dinas terkait tentang keluhan warga masyarakat. Selama ini masyarakat yang dikeluhkan yaitu kesehatan sama sekolah atau pendidikan dan juga menampung aspirasi masyarakat untuk diperjuangkan kepemerintah daerah.”

Harapan saya semoga apa yang dikeluhkan masyarakat itu ibaratnya yang enggak dapat bantuan dari pemerintah nanti ke depannya itu bisa terealisasi sama dinas-dinas terkait karena orang yang membutuhkan itu orang-orang yang tidak mampu jangan sampai orang yang tidak membutuhkan mendapatkan bantuan dan orang yang bener-bener membutuhkan malah tidak dapat makanya harapan saya seperti itu untuk lebih diteliti lagi ke bawahnya,” pungkas Suryanti. (Fi)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY