Kadis DLH Konawe : Penanaman Pohon Pelindung Ketapang Kencana Tahun ini Juga...

Kadis DLH Konawe : Penanaman Pohon Pelindung Ketapang Kencana Tahun ini Juga di Laksanakan

1,234 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Konawe. Dengan adanya revitalisasi pembangunan kota unaaha, dimana akan merubah tampilan kota unaaha dengan taman dan lampu hias yang akan menambah keindahan kota unaaha, Pemkab Konawe telah menyiapkan anggaran untuk tahun 2022 ini sebesar Rp 25 M.

Perubahan tata ruang kota unaaha sementara berlangsung dengan menebang pohon besar sepanjang lingkar areal perkantoran yang potensi tumbang bila ada hujan keras dan angin kencang.

Kadis Lingkungan Hidup (DLH) konawe H. Herianto Wahab mengatakan kepada awak media, dengan adanya perogram revitalisasi kota unaaha, kami juga memasukan program penggantian pohon pelindung di jalan dengan jenis ketapang kencana dan pekerjaan ini dilaksanakan tahun ini juga. (07/09-2022)

Tanaman pelindung yang sekarang di tebang itu usianya cukup tua dan rawan tumbang dan akarnya itu merusak saluran derainase yang ada. Dan hampir semua masyarakat yang rumahnya didepan pohon besar pingiran jalan mengelu, hanya keterbatasan untuk menebang secara keseluruhan kita cicil penebangannya sambil kita menunggu datangnya bibit tanaman pengganti, Ujar Kadis DLH Konawe.

“Begitu bibit tanaman datang, kita utamakan dulu penanaman areal perkantoran dulu sebagai icon kota unaaha terlihat, sekaligus merubah wajah kota unaaha sesuai gambar master plan yang sudah ada,” pungkas Herianto.

Revitalisasi kota unaaha ada dua tahapan pertama tahun ini dengan anggaran RP 25 M dan tahun 2023 itu kalau tidak salah 40 M untuk diluar areal perkantoran dalam wilayah kota unaaha, tutup Herianto. (Red SI/YT)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY