Akhirnya, APBD Kab.Konawe TA.2019 Resmi Di Tetapkan

Akhirnya, APBD Kab.Konawe TA.2019 Resmi Di Tetapkan

1,662 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Konawe, Rapat paripurna pengesahan RAPBD Kab.Konawe akhirnya di laksanakan, melalui sidang paripurna yang di laksanakan di aula gedung abd.samad, kantor DPRD kab.Konawe (4/2-19)

Sidang paripurna penetapan RAPBD Kab.Konawe, di pimpin langsung oleh ketua DPRD Kab.Konawe DR.H.Ardin.S.Sos.M.Si, di dampingi wakil ketua I dan II DPRD , Rusdianto,SE.MM dan H.Alaudin,SH.

Rapat sidang paripurna juga di hadiri, Wakil Bupati Konawe, Gusli Topan Sabara,ST.MM, Kajari Konawe, Saiful Bahri Siregar, Plt.Sekda Konawe, Ferdinan, Anggota DPRD Kab.Konawe dan OPD Pemda Kab.Konawe.

Dalam pembukaan sidang, H.Ardin mengatakan, “bahwa sesuai nota kesepahaman yang kita sepakati pada tanggal,30 november 2018, pada saat itu juga siklus APBD Kab.Konawe sudah berjalan.”

Yang kita lakukan ini, sudah sesuai dengan Permendagri No.38 Tahun 2018 tentang Pedoman Penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2019.

Sesuai dengan keputusan Gubernur Sulawesi tenggara No.667 tahun 2018 tentang evaluasi raperda APBD Kab.Konawe serta rancangan praturan Bupati Konawe tentang penjabaran APBD Kab.Konawe TA.2019, maka rapat paripurna pengesahan RAPBD Kab.Konawe TA.2019 kami nyatakan di buka.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Konawe Gusli Topan Sabara,ST.MM mengatakan, DPRD dan Pemkab Konawe harus bekerja sama demi kepentingan daerah yang kita cintai.

APBD kab.konawe TA.2019, naik 23 %, yaitu 1,7 T dari tahun kemarin 1,4 T dan kita harapkan mari kita bersama sama, kita menjaga dan melaksanakan jalannya pemerintahan demi kesejahtraan masyarakat konawe.

Setelah acara sidang paripurna penetapan raperda APBD Konawe menjadi Perda APBD Konawe TA.2019 di tutup, acara dilanjutkan dengan foto bersama. (Red.SI)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY