Tim Gugus Percepatan Penanganan Covid-19 Kanwil Kemenag Sulbar Serahkan Bantuan APD ke...

Tim Gugus Percepatan Penanganan Covid-19 Kanwil Kemenag Sulbar Serahkan Bantuan APD ke Bagian Sekertariat

233 views
0
SHARE

Suara Indonesia News – Sulbar. Ka.Kanwil Kemenag Sulbar Dr. H. M. Muflih B. Fattah, MM. menyerahkan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) kepada Bagian Sekertariat Kanwil Kemenag Sulbar dalam rangka kesiapsiagaan, pencegahan, pengendalian dan percepatan penanganan Corona virus disease (Covid-19), Selasa 20/06/2020

Kegiatan yang dilaksanakan di selasar gedung utama Kanwil Kemenag Sulbar ini dihadiri oleh Ka.Bag TU H. Syamsul, S.Ag., M.Pd. yang juga merupakan Ketua Tim Gugus Percepatan Penanganan Covid-19 Kanwil Kemenag Sulbar, Ka.Subbag Ortala dan KUB Muhammad Abidin, S.Ag., Ka.Subbag Kepegawaian dan Hukum Drs. H. Kamaruddin, M.Si., Ka.Subbag Keuangan dan BMN, Drs. H. Arifin, M.Si., dan Ka.Subbag Umum dan Humas H. M. Sahlan, S.Ag., M.AP yang juga selaku pemandu acara.

Pembagian APD secara simbolis dalam rangka pencegahan Covid-19 lingkup sekertariat diharapkan mampu menjadi salah satu sarana penanganan Covid di lingkup Sekertariat.

Ka.Bag TU dalam sambutannya menitikberatkan tujuan kegiatan ini menjadi dua hal.

“Yang pertama semoga produktifitas tetap jalan dan yang kedua di satu sisi tetap harus menjaga protokol kesehatan. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat pada Kanwil Kemenag Sulbar lingkup sekertariat,” pesan H. Syamsul.

Lebih lanjut lagi beliau menekankan kepada para ASN dan Pramubakti agar setiap hari harus memperlihatakan kepada masyarakat bahwa insan Kanwil Kemenag Sulbar adalah orang-orang yang berkomitmen untuk menjalankan konsep tatanan baru new normal.

Mengambil kesempatan kedua, H. Muflih dalam sambutannya mengapresiasi kegiatan tesebut dan berharap dengan adanya bantuan APD semoga insan sekertariat menjadi bagian dari aksi memutus mata rantai penyebaran covid-19 dan juga tetap berikhtiar semoga pandemi ini segera berakhir.

Menutup sambutannya, beliau berpesan “Semoga kegiatan kita ini bermaslahat bagi kita dan bagi keluarga kita, dan semoga keluarga besar Kanwil Kemenag Sulbar tidak ada yang terpapar covid-19,” tutup Ka.Kanwil. (Hamma/RK)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY